Honda Racing Corporation (HRC) terhadap Jorge Lorenzo. Kabar tersebut berembus setelah Vice President HRC, Shuhei Nakamoto, melontarkan pernyataan pada harian Marca mengenai rencananya berbicara dengan Lorenzo untuk bergabung pada musim 2015.
Meski demikian, Nakamoto tetap menghormati kontrak para pebalap hingga musim 2014 berakhir. ”Marquez, Dani, dan Lorenzo mengantongi kontrak selama dua tahun. Kami akan berbicara setelah itu dengan ketiganya,” ungkapnya pada Marca.
Pernyataan itu sebenarnya tidak mengejutkan karena orang nomor satu di HRC itu pernah mengungkapkan rencana tersebut menjelang musim 2013. Apalagi, saat ini dia merasa kurang puas dengan penampilan Dani Pedrosa yang sudah dua musim tidak berhasil menunjukkan performa terbaik.
Ketika ditanya kepercayaan diri HRC melanjutkan kontrak dengan Dani, Nakamoto menjawab diplomatis. ”Dani tidak memenangi juara dunia karena pada musim ini dia terganggu cedera di Sachsenring. Jujur, dia (Pedrosa) kuat. Di awal musim tampil bagus, lalu celaka. Secara umum Dani, Jorge, dan Marc adalah tiga terbaik. Tidak perlu diragukan lagi,” cetusnya.
Jika benar HRC menduetkan Marc dan Jorge pada 2015, Honda akan jauh lebih kuat dengan adanya dua juara dunia berusia muda. Yamaha sudah melakukannya (duet juara dunia) dengan kembali menarik Rossi musim 2013 mendampingi Lorenzo. Namun, performa Rossi yang menurun, ditambah lagi setelan sepeda motor yang tidak sesuai, membuatnya terseok.