Tuesday, August 27, 2013

Inovasi Baru Mobil Baru



Binatang menjadi salah satu inspirasi desainer dan ilmuwan dunia untuk menciptakan mobil masa depan, tak terkecuali para insinyur Nissan. Divisi penelitian dan pengembangan produsen mobil asal Jepang itu menciptakan EPORO (EPisode 0 Robot) yang dikembangkan sejak 2009 silam, yang diilhami oleh cara hidup bermasyarakat ikan dan lebah.



EPORO adalah proyek awal untuk tujuan masa depan. Kendaraan harus mampu mencegah kecelakaan (zero fatalities) dan cedera penumpang. Toru Futami, Engineering Director of Advanced Technology and Research Nissan, mengatakan bahwa mempelajari perilaku binatang bersama kelompoknya sangat membantu para ilmuwan untuk memahami bagaimana kendaraan saling berinteraksi untuk meningkatkan keamanan dan efisiensi.

”Riset dan pengembangan yang kami lakukan untuk mencari platform terbaik untuk mencegah kecelakaan. Itu kami dapatkan dari ikan,” terang Futami San.

Bergerombol Seperti yang diterapkan pada EPORO, robot-robot ini saling berkomunikasi untuk memberi tahu posisi masing-masing agar tidak saling menabrak, sama seperti ikan yang berenang berkelompok. Teknologi lain yang digunakan untuk ini adalah Laser Range Finder (LRF), terinspirasi dari mata kumbang yang bisa melihat sampai sudut 300 derajat atau hampir sampai belakang. Mikroprosesor akan menerjemahkan hasil deteksi mata kumbang dan memerintahkan agar mobil menghindar jika terjadi tabrakan.

”Pada lalu lintas sekarang, mobil harus melaju di lajurnya dan tidak boleh menerobos lampu lalu lintas. Tetapi, jika semua mobil sudah bergerak tanpa komando, lampu dan garis tidak berlaku lagi. Ikuti saja tiga aturan ikan: jangan jauh-jauh, jangan terlalu dekat, dan jangan saling menabrak. Jika mobil bisa seperti itu, jumlahnya di jalan semakin banyak dan tidak menyebabkan kemacetan," papar Futami.

Tak hanya saling mencegah tabrakan, EPORO juga bisa berkomunikasi ketika berada di persimpangan, berbelok, atau lurus tanpa traffic light. Toshiyuki Andou, Manager Nissan Mobility Laboratory, menambahkan, tak kalah penting adalah cara mencegah tabrakan.

"Jika bisa dideteksi, untuk mencegah tabrakan—cara lebah —berbalik arah dengan cepat. Pada mobil, roda langsung dibelokkan atau diubah arahnya sesuai dengan sudut yang tepat," tukas Andou.