Thursday, October 17, 2013

New Mazda3 Hibrida




Kendati sudah punya teknologi efisiensi bahan bakar Skyactiv, ternyata Mazda tidak tidak bisa menahan nafsu untuk segera memasarkan mobil hibrida. Produsen asal Hiroshima ini, minggu lalu mengumumkan mulai menjual mobil hibrida melalu All-New Axela (di Jepang) atau lebih dikenal dengan Mazda3.

Penjualan sedan All-New Mazda3 hibrida dimulai pada 21 November, bertepatan dengan pembukaan Tokyo Motor Show 2013. Kendati demikian, dari sekarang Mazda sudah menawarkan ‘pre-order’ atau booking bagi peminat yang sudah kebelet dengan mobil ini.


Sumber penggerak Mazda 3 hibrida adalah mesin bensin 2.0 liter, 4 silinder Skyactiv khusus dan motor listrik (detail teknis belum diumumkan) disandingkan dengan continuously variable transmission (CVT). Sistem kontrol tenaga untuk mobil ini dipasok dari Toyota.

Kendati sudah mengumumkan mulai dijual bulan depan, namun Mazda belum merilis detail teknis lengkap hibrida ini. Dijelaskan pula,  mobil ini tidak akan dilengkapi dengan fitur “i-STOP” dan “i-ELOOP’ (sistem penyimpan energi rem melalui kapasitor), yang digunakan pada mesin Skyactiv Mazda lainnya.

Berdasarkan gambar yang dirilis Mazda, fitur tambahan Mazda3 Hibrida adalah tulisan “HEV” (hybrid Electreic Vehicle), tambahan ruang kecil (untuk menyimpan baterai tegangan tinggi di balik jok belakang, seperti Prius), layar instrumen khusus  termasuk  monitor energi  dan tongkat transmisi  dengan “mode” B (baterai).

Lebih Irit
Menurut Mazda, konsumsi bahan bakar Mazda3 sedan hibrida 30,8 km/liter, berdasarkan siklus tes JC08 Jepang, sedikit lebih iritr dari Prius, 25,6 km/liter. Di Jepang Mazda3 hibrida dijual 2.499.000 yen atau Rp 288 juta (kurs sekarang).

Seluruh All-New Mazda3  dilengkapi dengan Mazda Connect, sistem koneksi internet untuk menbantu konsumen yang dijangkiti smartpone dan komputer tablet agar bisa berselancar di dunia maya kapan dan dimana saja. Untuk mencegah perhatian pengemudi terpecah saat menggunakan infotainment ini, Mazda melengkapi  pula sedan terbarunya ini dengan konsepHead Up Cokpit